Rabu, 10 Desember 2008

KompAk Berbagi.......

Di samping memberikan bimbingan kepada anggotanya, KompAk smanet juga membuka diri untuk para siswa yang ingin berbagi (sharing) di bidang pengembangan pembelajaran ekonomi dan akuntansi, ada beberapa program yang diberikan kepada siswa selain KompAk ada yang gratis ada pula yang sifatnya privat dengan membebani biaya administrasi yang nominalnya tidak memberatkan, hal ini sesuai dengan salah satu prinsip kami bahwa ilmu pengetahuan akan bermanfaat apabila bisa ditransfer ke orang lain, untuk mencapai hasil yang maksimal setiap bimbingan yang diberikan KompAk membatasi pesertanya maksimal 20 orang perkelompok.
Beberapa bimbingan yang diberikan berupa: bimbingan Ekonomi kelas X dan XI, bimbingan Akuntansi kelas XI dan XII, bimbingan komputer (program Microsoft Excel 2003/2007, CorelDraw, Komputerisasi Akuntansi menggunakan Excel dan MYOB).
Untuk menekan biaya operasional pembimbingan yang diberikan, KompAk memanfaatkan fasilitas dan sumber daya yang ada di KompAk, mulai dari Pembimbingnya berasal dari Pembina KompAk sendiri serta dibantu oleh 5 orang pendamping yang berasal dari Alumni SMA 3 Palopo yang pernah menjadi anggota dan siswa kelas XII yang telah berpengalaman memenangkan berbagai perlombaan tingkat propinsi.

Tidak ada komentar: